-->

sosmed footer

Recent Comments

Bahan dan Cara Membuat Rendang Minangkabau Sumatera Barat


Assalamu'alaikum Saudara-saudari Careter,

Pada kesempatan kali ini penulis akan mereview kembali cara membuat rendang dan bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat rendang. Kenapa penulis katakan mereview karena artikel seperti ini sudah banyak tersebar di internet, namun disini penulis mencoba memaparkan dengan cara meresume semua bahan dan cara yang diterapkan oleh website lain, serta menanyakan kepada orang yang ahli dalam membuat rendang.

Siapa yang tidak tau makanan Khas Minangkabau yang notabene sekarang sudah di patenkan oleh orang malaysia, namun tak usah di pusingkan toh asal muasal rendang tetaplah dari Minangkabau kok.

kenapa rendang bisa di patenkan oleh orang malaysia?

Jawabannya sangat sederhana kok, hal itu dikarenakan Minangkabau itu tidak hanya di Indonesia loh daerah nya, di Malaysia juga ada. tepatnya di Nagari 9 Malaysia, sudah tau bukan Nagari 9 Malaysia? jika belum silahkan buka artikel penulis dibawah ini :
>> Minangkabau di Nagari 9 Malaysia yang Tidak Dikenal Lagi oleh Sebagian Generasi Muda Minangkabau Indonesia 

Ga usah panjang lebar, berikut ini adalah bahan-bahan dan cara memasak rendang khas Minangkabau

Bahan Yang Diperlukan :
1. 1 kg daging sapi tanpa urat
2. 2.250 cc santan (murni tanpa dicampur air)
3. 48 gr (4 batang) serai,
4. dimemarkan 2 gr (2 potong) asam kandis
5. 12 gr (2 lembar) daun kunyit,
6. disimpul 10 gr (10 lembar) daun jeruk

Bumbu yang dihaluskan :
1. 225 gr bawang merah
2. 12 gr (5-6 siung) bawang putih
3. 250 gr cabai merah keriting
4. 3 gr garam
5. 28 gr (4 cm) jahe
6. 40 gr (4 cm) lengkuas
7. 15 gr (3 cm) kunyit

CARA MEMBUAT :
1. Potong-potong daging menjadi 20 potong.
2. Masukkan daging dan santan ke dalam wajan, bersama bumbu halus dan serai, daun kunyit, daun jeruk. Masak sambil diaduk-aduk hingga mendidih, kecilkan apinya, teruskan memasak, sambil sekali-kali diaduk hingga daging empuk.
3. Bila daging sudah empuk tapi kuah belum kental, angkat dulu dagingnya, teruskan memasak kuah dengan terus mengaduk-aduk supaya tidak berkerak didasar wajan.
4. Setelah kuah mengental, berwarna cokelat dan berminyak, masukkan kembali dagingnya ke dalam wajan, aduk-aduk sebentar, keluarkan asam kandis.
5. Bila kekentalan rendang sudah sesuai selera, angkat.

Nah setelah itu rendang siap disajikan,

mudah bukan?

Jika pembaca gagal dalam membuatnya silahkan coba dan coba lagi karena pada dasarnya sesuatu yang di buat manusia itu bisa dicontoh kok, yang tidak bisa di contoh itu adalah buatan Allah SWT sang pencipta. :)

Catatan:
1. Bila menggunakan santan instan 1.500 ml langsung di campur dengan bumbu halus yang sudah di tumis.
2. Untuk membuat rendang yang bagus dengan menggunakan santan dari kelapa segar maka , pilih kelapa yang tua @ 500 gr (peras murni tanpa air) dan dibutuhkan 1.500 ml .
3. Supaya cepat empuk, gunakan daging has. Setelah santan kental keluarkan dagingnya. Masak lagi santan bumbu dengan api kecil hingga berminyak, lalu masukkan kembali dagingnya sampai mendapat rendang yang diinginkan, kering atau basah.
4. Di beberapa daerah di Sumatera Barat, ada rendang yang bumbunya diberi tambahan rempah mirip bumbu kari. Bila suka, resep diatas bisa ditambahkan 1 sdm bumbu kari ( tergantung selera).


 Sumber:
 1. Kuliner Indonesia
 2. Indonesia Kaya
 3. Mykuliner

Sumber Foto :
Selerasa
BERIKAN KOMENTAR ()